Microsoft Word for Edu

Pelajari panduan Microsoft Word untuk Akademisi

Kegiatan

Semua kegiatan yang dilewati

6 Tingkatan Jurnal di Indonesia

Sebelum menerbitkan Jurnal, maka perlu diketahui terlebih dahulu tentang tingkatan jurnal di Indonesia. Pada akhirnya, hal ini akan menjadi dasar untuk memutuskan tempat dimana akan mengirimkan naskah ilmiah Anda.



Halaman ini, akan menjelaskan kepada Anda tentang beragam peringkat Jurnal Nasional di Indonesia. Mari kita pelajari.





Tingkatan Jurnal di Indonesia



Jurnal di Indonesia itu berperingkat. Peringkat ini, memberikan arti bahwa jurnal-jurnal yang berperingkat tersebut telah memenuhi kriteria atas penilaian tertentu. Sehingga, mereka layak unduk dikatakan sebagai penerbitan jurnal yang berkualitas.



Dalam skala nasional sendiri, ada setidaknya 6 tingkatan Jurnal, yaitu:




  1. Sinta 1

  2. Sinta 2

  3. Sinta 3

  4. Sinta 4

  5. Sinta 5

  6. Sinta 6



Mengapa mereka berada pada peringkat Jurnal ini? Apakah ini berpengaruh pada kualitas Jurnal itu sendiri?



Jurnal bereputasi tentunya menjadi hal yang cukup penting. Oleh karenanya, diberlakukan susunan peringkat sebagai penanda tentang kualitas Jurnal itu sendiri. Penentuannya, terletak pada sejauh mana mereka berhasil memperoleh nilai dari penilai.


Untuk memudahkan pemahaman, Tabel ini menggambarkan tentang kategori tingkatan jurnal di Indonesia, dilengkapi dengan nilainya.


































Peringkat Bobot Nilai
Sinta 1 85 ≤ n < 100
Sinta 2 70 ≤ n < 85
Sinta 3 60 ≤ n < 70
Sinta 4 50 ≤ n < 60
Sinta 5 40 ≤ n < 50
Sinta 6 30 ≤ n < 40
termasuk telah terindex oleh pengindex internasional bereputasi.






Menemukan Tingkatan Jurnal Yang Diinginkan



Pertanyaan selanjutnya adalah, bagaimana Anda sebagai pengguna mengetahui tentang peringkat dari Jurnal yang Anda temui. Sepanjang perjalanan, ada 2 cara yang dapat Anda lakukan, untuk menemukan mereka secara jelas:



  1. Telusuri di SINTA Kemdikbud
    Anda dapat langsung menuju halaman: sinta.kemdikbud.go.id. Disana, Anda dapat melihat lebih banyak tentang peringkat jurnal Sinta 1-6. Pilih menu Source » Journal. Tekan tombol Filter untuk melakukan filter.
    Video singkat ini, memandu Anda untuk menelusuri tingkatan Jurnal di Indonesia melalui database jurnal Sinta Kemdikbud:




  2. Lihat Informasi di Jurnal Online
    Dalam beberapa kasus, Anda dapat dengan mudah menemukan informasi tentang peringkat Jurnal Online melalui halaman mereka.
    Sebagai contoh, Saya mengunjungi salah satu jurnal online dari Universitas Pendidikan Indonesia, dan di halaman online mereka Saya menemukan informasi tentang skor Sinta mereka. Lihat tangkapan layar ini:

    Skor Sinta di Halaman Jurnal Online

    Mereka menampilkan tingkatan jurnal Sinta yang berhasil diraih, tepat di setiap halaman online mereka. Untuk selanjutnya, Anda dapat mengirimkan naskah ilmiah Anda di jurnal yang ditemui. Pelajari tentang Cara Mengirim Jurnal Online, untuk memandu Anda.





Kesimpulan



Setidaknya terdapat 6 Tingkatan Jurnal di Indonesia. Mulai dari Sinta 1 sampai dengan Sinta 6. Ini sama halnya seperti peringkat, dimana peringkat 1 adalah peringkat yang tertinggi, sedang peringkat 6 adalah peringkat yang terendah.


Jurnal yang belum termasuk dalam peringkat Sinta, bukan semata-mata diartikan bahwa Jurnal tersebut berkualitas rendah. Bisa jadi, itu dikarenakan belum memenuhi kriteria tertentu yang ditetapkan oleh Akreditasi Jurnal Indonesia.

Komentar