Narasumber Pelatihan Pemanfaatan Teknologi Berbasis Aplikasi Google dalam Rangka Peningkatan Kapasitas SDM STAI UISU 2024
Mendapat kesempatan untuk berbagi pengetahuan dengan para pimpinan dan pegawai di STAI UISU Pematangsiantar tentang pemanfaatan teknologi Google.
Narasumber Pelatihan Pemanfaatan Teknologi Berbasis Aplikasi Google dalam Rangka Peningkatan Kapasitas SDM STAI UISU 2024
Pada tanggal 3 Februari 2024 , Saya berkesempatan menjadi narasumber dalam kegiatan " Peningkatan Kapasitas SDM STAI UISU Pematangsiantar " dengan materi " Pemanfaatan Teknologi Berbasis Aplikasi Google ." Kegiatan ini berlangsung di Ruang Microteaching STAI UISU Pematangsiantar dan dihadiri oleh pimpinan serta pegawai kampus. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Ketua STAI UISU Pematangsiantar, H. Saleh Adri, S.Ag., MA . Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya pemanfaatan teknologi dalam dunia akademik dan administrasi perguruan tinggi. Transformasi digital, menurutnya, bukan hanya kebutuhan tetapi juga keharusan agar institusi tetap relevan dengan perkembangan zaman. Dalam kesempatan ini, Saya membahas berbagai aplikasi Google yang dapat digunakan untuk meningkatkan efisiensi kerja, mulai dari Google Docs, Google Sheets, Google Drive, hingga Google Form. Saya juga menekankan bagaimana kolaborasi dalam lingkungan digital dapat meningkatkan produktivitas, terutama…
About the author
Seorang praktisi pendidikan Islam yang aktif sebagai dosen. Kadang ceramah, kadang menulis, kadang meneliti. Tetapi paling sering BERIMAJINASI.